Catering di Surabaya; Makanan merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia yang tak bisa diabaikan.
Hal ini mendorong banyak orang untuk membuka usaha di bidang kuliner, terutama catering. Bisnis ini biasanya menyediakan makanan untuk acara maupun kebutuhan sehari-hari.
Di Surabaya, sudah banyak pilihan usaha catering yang bisa kamu pesan. Jadi, sebelum memutuskan membeli makanan, pastikan kamu sudah mengetahui daftar 10 catering terbaik di Surabaya yang telah kami ulas sebelumnya.
10 Catering di Surabaya Terbaik
Berikut rekomendasi daftar 10 catering di Surabaya.
1. Aisya Catering
- Alamat: Jl. Kebonsari III No. 28, Kebonsari, Kecamatan Jambangan, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 24 Jam
- No. Telp: (031) 828 1065
- Whatsapp: 0858-5222-1811 / 0812-3577-0707
- Harga Mulai: Rp. 17.000 per box
- Instagram: @cateringaisyasby
- Website: https://kateringaisya.com dan https://www.aisyacatering.com
Aisya Catering Wedding terkenal sebagai salah satu supplier makanan jadi di ibukota Provinsi Jawa Timur. Mereka dapat menyediakan pangan untuk kebutuhan kantor maupun acara besar.
Aisya Catering menyediakan beragam pilihan menu nasi kotak dengan dominasi cita rasa khas Nusantara. Tidak hanya makanan berat, tapi juga kue-kue basah khas Indonesia yang bisa dipesan.
Jika kamu ingin memesan menu prasmanan, gubug, atau tumpeng untuk acara tertentu, Aisya Catering siap memenuhi keinginanmu.
Baca juga: 10 Catering Enak di Jakarta Selatan 2023 Daftar Harian
2. Sonokembang Catering
- Alamat: Jl. Embong Malang Jl. Sono Kembang No. 3, Embong Kaliasin, Kecamatan Genteng, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 08.00 – 16.00 (Setiap Hari)
- No. Telp: (031) 5481141
- Whatsapp: 0811-3300-379
- Harga Mulai: Rp. 25.000 per menu
- Instagram: @sonokembangsby
Ada lagi nih, salah satu supplier konsumsi yang tidak kalah terkenal di kota ini yaitu Sonokembang. Selain nasi box, kamu juga bisa memesan menu prasmanan di sini.
Pilihan menu makanan yang tersedia pun bervariasi. Selain menu khas Indonesia, kamu juga bisa memilih menu makanan Jepang atau Tiongkok!
3. Catering Ibu
- Alamat: Jl. Jambangan Kebon Agung No. 57, Jambangan, Kecamatan Jambangan, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 08.00 – 16.00 (Setiap Hari)
- No. Telp: (031) 8286277
- Whatsapp: 0813-3303-1310 / 0817-321-557 / 0813-3131-3100
- Instagram: @cateringibu
Nah, buat kamu yang ingin mengadakan acara dan butuh vendor konsumsi, Catering Ibu juga bisa menjadi salah satu pilihan terbaik lho.
Selain menu khas Indonesia, kamu juga bisa memilih beberapa makanan khas Jepang atau Tiongkok yang sudah sangat populer di negara ini. Tidak hanya hampers saja, kamu juga bisa pesan makanan buffet nih!
Baca juga: 10 Catering Diet Sehat di Bandung 2023 Daftar Harga Makanan
4. Nita Jaya
- Alamat: Jl. Ketintang Baru Selatan VII No. 36, Ketintang, Kecamatan Gayungan, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 07.00 – 17.00 (Setiap Hari)
- No. Telp: (031) 8295013
- Whatsapp: 0822-3057-5951 / 0812-3000-156
- Instagram: https://www.nitajaya.com/
- Website: @nitajayacatering
Nita Jaya dapat menjadi pilihan vendor konsumsi yang tepat untuk berbagai keperluan, baik acara pribadi maupun perusahaan.
Tersedia pilihan paket yang bervariasi seperti paket pesta, menu nasi kotak, kue, dan masih banyak lagi.
Selain itu, Nita Jaya juga dapat menyediakan paket bundling untuk acara pernikahanmu yang meliputi beberapa hal lainnya.
Jadi, jika kamu membutuhkan jasa catering, pertimbangkanlah untuk memilih Nita Jaya sebagai salah satu opsi terbaik.
5. Dian Catering
- Alamat: Blok G-, Jl. Pandugo Baru No. 11, Penjaringan Sari, Kecamatan Rungkut, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 06.00 – 18.00 (Minggu tutup jam 15.00)
- No. Telp/Whatsapp: 0877-5111-8777
- Harga Mulai: Rp. 18.000 per pors
- Instagram: @cateringsurabayadian
- Website: https://diancateringsurabaya.com/
Berikutnya, terdapat Dian Catering sebagai salah satu vendor konsumsi di Surabaya. Mereka menawarkan beberapa layanan seperti harian, nasi kotak, nasi tumpeng, dan prasmanan.
Untuk layanan catering harian, tersedia beberapa paket yang bisa kamu pilih seperti lunch box (1 porsi), paket mini (2 porsi), medium (3 porsi), family (5 porsi), hingga up size (6 porsi).
Mayoritas menu yang dijual di sini merupakan makanan khas Indonesia. Namun, terdapat beberapa menu Chinese food yang bisa kamu pesan juga.
Baca juga: 10 Tempat Makan di Tangerang 2023 Cocok Buat Hangout!
6. Catering Melati
- Alamat: Jl. Gubeng Kertajaya Blk. VI-D No. 105A, Kertajaya, Kecamatan Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 08.00 – 16.00 (Setiap Hari)
- No. Telp: (031) 5030469
- Whatsapp: 0813-3258-7009
- Harga Mulai: Rp. 13.500 per porsi
- Instagram: @cateringmelati
- Website: https://www.cateringmelati.com/
Catering Melati telah berdiri selama 20 tahun di Surabaya dan menjadi salah satu vendor konsumsi terkenal di sana. Selain nasi kotak, mereka juga menyediakan beberapa menu buffet yang bisa kamu pesan.
Ada banyak pilihan menu di sini, mulai dari Menu Buffet, Buffet Tradisional, Joglo, Nasi Kotak, Menu Lain, hingga aneka minuman. Makanan yang disajikan di sini didominasi oleh hidangan khas Nusantara dan Asia, namun kamu juga bisa pesan hidangan khas barat.
7. Puta 14
- Alamat: Jl. Pucang Taman No. 14, Kertajaya, Kecamatan Gubeng, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 08.30 – 16.00 (Senin – Jumat), 08.30 – 15.00 (Sabtu), dan 09.00 – 15.00 (Minggu)
- No. Telp: (031) 5021614
- Whatsapp: 816-5435-879 / 0851-0272-7927 / 0878-5510-8800
- Instagram: @puta14_catering
Putra 14 adalah sebuah usaha catering yang terletak di Jalan Pucang Taman No. 14, Gubeng, Surabaya. Putra 14 juga merupakan pilihan tepat untuk vendor konsumsi acara.
Tidak hanya nasi kotak, kamu juga bisa membeli nasi besek, tumpeng, hingga hampers di tempat ini. Bagi kamu yang ingin mengadakan acara pernikahan, tempat ini juga menyediakan buffet dan food stalls.
Baca juga; 10 Toko Roti di Magelang 2023 Amanda Anda Fiori Iriani Theo
8. Lemon Lime Kitchen
- Alamat: Jl. Kendal Sari Selatan No. 8, Penjaringan Sari, Kecamatan Rungkut, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 07.00 – 17.00 (Minggu Tutup)
- No. Telp/Whatsapp: 0813-3000-7939
- Instagram: @lemonlimekitchen
Lemon Lime Kitchen merupakan salah satu penyuplai catering premium di Surabaya. Terkenal dengan makanannya yang enak, Lemon Lime Kitchen telah mendapatkan beberapa penghargaan dalam beberapa tahun terakhir.
Cocok untuk kamu yang mencari asupan sehari-hari yang enak di rumah.
9. Aqiqah Nurul Hayat
- Alamat: Jl. Gunung Anyar Indah No. 48, Gunung Anyar, Kecamatan Gunung Anyar, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 08.00 – 21.00 (Setiap Hari)
- No. Telp/Whatsapp: 0878-5300-0101
- Harga Mulai: Rp. 16.500 per box
- Instagram: @aqiqahsurabaya.nurulhayat
- Website: https://aqiqahnurulhayat.com/home
Butuh jasa catering khusus untuk acara Aqiqah di Surabaya? Nurul Hayat bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat lho. Menu yang dijual adalah kambing.
Tidak hanya menjual nasi kotak saja, kamu juga bisa pesan snack box yang isinya roti dan aneka kue basah lho. Buat kamu yang mau beli frozen food, tempat ini pun juga menyediakannya.
10. Nyonya Attha
- Alamat: Jl. Raya Rungkut Menanggal No. 11, Rungkut Menanggal, Kecamatan Gunung Anyar, Kota SBY, Jawa Timur
- Jam Buka: 06.00 – 22.00 (Setiap Hari)
- No. Telp: (031) 8664561
- Whatsapp: 0877-5131-9192
- Harga Mulai: Rp. 29.000 per kotak
- Instagram: @nyonya.attha
- Website: https://www.nyonyaattha.com/about-us
Nyonya Attha, salah satu restoran ternama, juga menyediakan jasa catering. Anda tidak hanya bisa memesan nasi besek, tapi juga tumpeng dan rantangan.
Menu yang ditawarkan beragam, namun didominasi masakan Indonesia. Selain itu, kamu juga bisa memesan berbagai hidangan khas Asia yang terkenal!
Penutup
Itulah daftar 10 catering di Surabaya yang bisa menjadi pilihan untuk kebutuhan konsumsi Anda, mulai dari acara pernikahan, kantor, hingga asupan sehari-hari.
Dari yang menyediakan menu khas Indonesia hingga hidangan Asia dan barat, semuanya tersedia untuk memenuhi kebutuhan selera dan budget Anda.
Jangan lupa untuk melakukan pengecekan terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk memilih catering mana yang akan Anda gunakan. Selamat memilih catering yang tepat dan selamat menikmati hidangan yang lezat!