10 Tempat Cuci Mobil 24 Jam di Jakarta Terdekat Lokasi

Tempat Cuci Mobil 24 Jam terdekat selalu ada untuk memenuhi kebutuhan pemilik kendaraan yang ingin membersihkan mobilnya kapan saja, tanpa terpaku oleh waktu buka-tutup dan antrean yang panjang.

Beberapa rekomendasi car wash buka 24 jam hadir sebagai solusi. Layanannya memberikan pelayanan yang sama bagusnya seperti tempat-tempat lain, namun dengan keleluasaan waktu yang tidak terbatas.

Pemilik kendaraan bisa berkunjung kapan saja, baik pagi, siang, sore, malam, hingga dini hari.

Maka, dengan adanya rekomendasi car wash ini, pemilik mobil dapat membersihkan kendaraannya sesuai dengan jadwal yang mereka inginkan, tanpa terbebani oleh antrean atau waktu buka-tutup yang terbatas.

10 Tempat Cuci Mobil 24 Jam di Jakarta

Berikut ini rekomendasi 10 tempat cuci mobil 24 jam di jakarta terdekat dari lokasi Anda:

1. AutoBridal Prioritas 30 Casablanca

Rekomendasi tempat cuci mobil 24 jam di Jakarta, yaitu AutoBridal Prioritas 30 Casablanca. Terbilang canggih dan modern, sistem pencucian di tempat tersebut memakai mesin hidrolik.

Hal ini membuat pencucian bisa memberi hasil yang optimal hingga bagian bawah secara menyeluruh.

Kualitas layanan yang ciamik dibuktikan pula dengan banyaknya pelanggan yang memberi ulasan positif terkait kualitas pencucian di tempat ini.

Di sisi lain, harga layanannya pun terbilang terjangkau dan ramah di kantong. Jika tertarik untuk mencuci di tempat tersebut, kamu dapat memesan jadwal terlebih dulu dengan menghubungi via telepon.

  • Alamat: Jl. Abdullah Syafei No.30, Casablanca
  • No. Telepon: 021 831 6718
  • SMS: 0878 2290 3299
  • Jam Operasional: Setiap hari, pukul 8.00-18.00 WIB

2. Cucian Mobil 44 Jakarta

Tempat ini terbilang lengkap dan memiliki beragam pilihan paket layanan, beberapa di antaranya adalah semir ban, cuci body dan mesin, cuci kolong kendaraan dan elf long, serta vakum.

Jika hanya berencana untuk melakukan pencucian biasa atau melakukan perawatan custom lain, tempat pencucian ini juga tetap bisa melayani setiap konsumennya.

Dengan jumlah karyawan yang cukup banyak, dijamin bebas antre, walaupun pengunjung tengah ramai sekalipun.

Buka mulai dari pukul 6 pagi hingga 11 malam, kamu bisa mengunjunginya kapan pun atau sepulang kerja. Selain itu, harga layanan yang dibanderol juga aman bagi isi dompet.

Tak sedikit pelanggan carwash ini yang memberikan ulasan positif dan tak enggan untuk kembali menggunakan layanannya.

Untuk mengetahui lebih lanjut terkait layanannya atau ingin mengatur jadwal pencucian, kamu bisa menghubungi carwash ini via telepon.

  • Alamat: Jl. Karang Tengah Raya Nomor 55, Cilandak
  • No. Telepon: 081 2265 9981
  • Jam Operasional: Setiap hari, pukul 6.00-23.00 WIB

3. El Paso 24 Jam Carwash

Jika kamu sedang dirundung kesibukan kerja dan baru bisa meluangkan waktu di malam hari, tempat cuci mobil 24 jam terdekat ini siap dijadikan pilihan karena selalu buka.

Kamu bisa lebih dulu menghubungi tempat pencucian ini sebelum menggunakan layanannya melalui telepon.

Melihat dari beragam ulasan yang telah diberikan oleh pelanggan sebelumnya, mayoritas merasa puas dengan layanan dan kualitas pembersihannya.

Tidak hanya itu, kilap pada body mobil juga tahan lama, termasuk juga hasil semirnya.

  • Alamat: Jl. Paso Nomor 24, Jagakarsa
  • No. Telepon: 0856 8809 332
  • Jam Operasional: 24 jam

4. D’Clean

Beragam layanan yang ditawarkan oleh tempat ini. Mulai dari cuci biasa, cuci mesin, semir ban, menghilangkan jamur di kaca, vakum mobil, hingga polish semuanya tersedia.

  • Alamat: Jl. Cidodol Raya Nomor 3, Kebayoran Lama
  • No. Telepon: 0858 8832 4094
  • Jam Operasional: Setiap hari, pukul 8.00-20.00 WIB

5. Carwash 24 Hours

Mungkin membaca namanya saja kamu sudah bisa menebaknya, nih. Car Wash 24 Hours bisa jadi pilihan tempat cuci mobil 24 jam di Jakarta Selatan.

Kamu bisa membersihkan mobil di sini dengan harga terjangkau dan dapat pelayanan yang cepat. Selain itu, petugasnya juga ramah, lho.

Car Wash 24 Hours juga menyediakan jasa semir band dan ganti oli kendaraan. Nah, kalau bosan menunggu mobil yang dicuci, bisa langsung pesan makanan dan minuman di warkop yang terletak di samping tempat cuci mobil Jakarta Selatan.

  • Alamat: Car Wash 24 Hours, Jln. Pangeran Antasari No.18, Cipete Selatan, Jakarta Selatan

6. Cars Isa Jaya Cuci Mobil

Kalau kamu cari tempat cuci mobil 24 jam hidrolik di Cempaka Putih, CARS Isa Jaya Cuci Mobil siap membuat kendaraan jadi kembali kinclong.

Tempat cuci mobil 24 jam di Jakarta Pusat ini berlokasi di tempat strategis. Jadi, kamu juga bisa membeli makanan atau camilan sambil menunggu mobil dibersihkan.

Proses cuci kendaraan di sini juga cepat dengan hasil yang memuaskan. Ada juga cuci menggunakan mesin hidrolik biar kolong-kolong mobilmu juga makin bersih, tuh.

Harga cuci mobil di CARS Isa Jaya Cuci Mobil dibanderol mulai dari Rp35.000 untuk mobil dan Rp15.000 untuk motor.

  • Alamat: CARS Isa Jaya Cuci Mobil, Jln. Jend. Ahmad Yani No.8, Cempaka Putih Timur, Jakarta Pusat
  • Contact person: (021) 42801812

7. Cucian Mobil Speed Carwash 24 Jam dan Salon Mobil

Salah satu tempat cuci mobil 24 jam di Jakarta Barat yang bisa kamu kunjungi adalah Cucian Mobil Speed Carwash 24 jam dan Salon Mobil.

Tempat cuci mobil yang berlokasi di Grogol Petamburan ini selalu ramai karena harganya murah dan hasil cuci yang bersih.

Sistem pencucian mobil di sini menggunakan hidrolik yang membuat bagian bawah mobil jadi bersih. Harga cuci mobil di sini juga masih terjangkau, yakni mulai dari Rp50.000 sudah termasuk cuci mesin.

Selain cuci body mobil, di Speed Carwash juga bisa penyedotan debu, pengkilapan body mobil, waxing mobil, hingga perawatan eksterior dan interior mobil.

  • Alamat: Cucian Mobil Speed Carwash 24 jam dan Salon Mobil, Samping SPBU Jln. Pangeran Tubagus Angke No.12, Wijaya Kusuma, Grogol Petamburan, Jakarta Barat
  • Contact person: 0813-6912-1011

8. Loco Carwash Condet

Loco Carwash Condet jadi tempat cuci mobil 24 jam di Jakarta Timur terdekat yang bisa jadi rekomendasi.

Lomo Carwash nggak hanya ada di Cililitan, Jakarta Timur saja, tapi juga tersebar di 10 cabang lainnya di Jadetabek dan Surabaya.

Harga cuci mobil di Lomo Carwash Condet juga masih terjangkau, yakni mulai dari Rp30.000 untuk mobil. Hasil pengerjaannya cepat dan juga bersih.

Nggak heran kalau tempat ini punya banyak pelanggan setia. Apa kamu salah satunya?

  • Alamat: Lomo Carwash Condet – Cuci Mobil 24 Jam, Jln. Raya Condet No. 6, Cililitan, Kramatjati, Jakarta Timur
  • Contact person: 0812-9392-2665

9. Yellow Carwash Sunter 3

Warga Sunter dan sekitarnya nggak perlu pusing cari tempat cuci mobil terdekat di Jakarta Utara, nih. Yellow Carwash Sunter 3 beroperasi mulai dari pukul 7 pagi hingga 12 malam.

Meski tidak buka 24 jam, tapi kamu masih bisa menemukan tempat cuci mobil saat larut malam di Sunter.

Pelayanan di tempat cuci mobil Sunter ini juga terkenal bersih dan cepat. Harganya juga terjangkau, yakni hanya Rp45.000 sudah termasuk cuci dan vakum.

Bisa juga waxing, cuci mesin, dan pengolesan antijamur untuk kaca. Hubungi nomor contact person sebelum kamu berkunjung ke tempat ini, ya.

  • Alamat: Yellow Carwash Sunter 3, Jln. Danau Indah Raya No.10, Sunter Jaya, Tanjung Priok, Jakarta Utara
  • Contact person: 0878-8811-1223

10. Bambul Steam

  • Alamat: Jln Jenderal Sudirman No. 49, Babakan, Kec. Tangerang, Kota Tangerang, Banten
  • Map: KlikDiSini
  • Harga Mulai: Rp35.000

Bambul Steam adalah rekomendasi tempat cuci kendaraan roda empat dan dua 24 jam yang bagus bagi yang tidak punya waktu di siang hari atau ingin kendaraan kinclong sebelum berangkat ke kantor. Kualitas layanannya memuaskan dan harganya aman di kantong.

Dengan biaya Rp35.000 sudah dapat snow wash shampo, wax, semir ban, dan vacuum cleaner. Pengerjaannya bagus dan detail.

Cuciannya cepat ga pake antri. Karyawan yang nyuci banyak dan terampil. Pelayanannya ramah, sopan, dan dapat dipercaya.

Ruang tunggunya nyaman ber-AC dilengkapi musholla, toilet, dan kantin. Lokasinya strategis dan mudah di akses serta berada di sebelah kuliner laksa Tangerang.

Penutup

Sekian artikel tentang 10 Tempat Cuci Mobil 24 Jam di Jakarta. Anda dapat mencuci kendaraan roda empat maupun roda dua Anda di tempat-tempat tersebut dengan berbagai pelayanan berbeda-beda.