10 Toko Frozen Food di Bandung Yang Murah dan Lengkap

Bandung memiliki banyak toko frozen food yang menawarkan berbagai pilihan makanan siap saji dengan harga terjangkau.

Dari makanan ringan, makanan beku hingga bahan makanan siap masak, semua bisa ditemukan di toko-toko frozen food di Bandung.

Selain itu, banyak juga toko yang menawarkan produk-produk makanan import dan lokal yang berkualitas tinggi.

Dalam artikel ini, kami akan membahas 10 toko frozen food di Bandung yang terkenal dengan keberagaman produk makanannya serta harga yang terjangkau.

Jadi, simak terus artikel ini untuk menemukan toko frozen food terbaik di Bandung untuk memenuhi kebutuhan makanan Anda.

10 Toko Frozen Food di Bandung

Berikut rekomendasi daftar 10 toko frozen food di Bandung yang dapat Anda kunjungi.

1. Juni’s Home Barbeque

Salah satu toko frozen food di Bandung yang bisa Anda kunjungi adalah Juni’s Home Barbeque yang berlokasi di Cirateun Jalan Doktor Setiabudhi No.KM 10 No. 10, RT.03/RW.07, Ledeng, Cidadap, Bandung. Mereka menawarkan beragam frozen food.

Selain itu, mereka juga menyediakan paket BBQ dirumah, villa atau di tempat lainnya untuk berbagai acara seperti Gathering, Arisan, Wedding Stall, Birthday Party dan acara lainnya sesuai dengan kebutuhan Anda.

Melansir dari website resmi junishomebbq.com, mereka menyediakan konsep live cooking atau memasak langsung makanan didepan para tamu, dengan nama Paket BBQ Full Service. Namun jangan khawatir, mereka juga menyediakan paket BBQ sendiri lengkap dengan alat dan makanannya.

Informasi lebih lanjut hubungi mereka di 0813-2102-1570 atau Instagram @junis.homebbq dan website, junishomebbq.com.

2. Rumah Beku Frozen Food

Selanjutnya Anda pun bisa kunjungi Rumah Beku Frozen Food yang berlokasi di Jl. Rajawali Timur No.68, Ciroyom, Kec. Andir, Kota Bandung, Jawa Barat. Rumah Beku merupakan perusahaan food service yang bergerak di bidang agen distributor frozen food di Kota Bandung.

Ada banyak menu frozen food yang disediakan, mulai dari sosis, nugget, bakso, smoked beef kebab, dan masih banyak lagi. Tersedia pula bumbu pelengkap seperti mayonaise, saus barbeque dan lainnya.

Informasi lebih lanjut mengenai harga dan barang yang disediakan frozen food, silakan kunjungi tokopedia mereka di https://www.tokopedia.com/rumahbekuid.

3. Fish Express

Rekomendasi toko frozen food di Bandung selanjutnya adalah Fish Express yang berlokasi di Margasari, Buahbatu, Bandung. Sesuai dengan namanya, Fish Express menyediakan beragam menu ikan. Memang sejak dulu, sang owner menjual fillet beragam ikan.

Kini, Fish Express menjual aneka makanan lainnya, seperti fillet ikan air laut juga yaitu fillet ikan kembung dan beberapa produk laut lainnya seperti udang, cumi, dan suki. Tenang saja, ikan ini tidak memiliki duri sebab, dilakukan dengan cara di fillet.

Informasi lebih lanjut hubungi mereka di Instagram: @fishexpress_id.

4. Pawon Zipora

Alamat dan kontak: Komplek permata biru, Jl. Edelweis III No.9, RT.03/RW.27, Cinunuk, Cileunyi, Bandung 40624 (0896 5552 0255)

Salah satu produk andalan Pawon Zipora adalah dimsum beku mereka. Buat sobat yang hobi dengan makanan tersebut, bisa banget berkunjung ke Pawon Zipora. Mereka juga menyediakan jenis frozen food lainnya, kok. Alamat frozen food Bandung yang satu ini tertera di bawah, ya!

5. Inicemilankuu

Alamat dan kontak: Kompleks Grand Kopo Parahyangan, Jl. Manglid No.13, Margahayu Selatan, Kec. Margahayu, Bandung 40218

Telepon: (0821 1479 6772)

Toko frozen food di Bandung dengan nama unik yang satu ini unggul di produk pastry. Contoh makanan beku yang mereka jual adalah puff pastry, roti pizza, cheese stick, ebi furai, dan kaki naga. Mereka juga menjual produk lain seperti selai, saus barbekyu, saus keju, spaghetti, dan zuppa soup.

Sobat bisa mengikuti akun instagram @inicemilankuu, serta bisa pesan lewat narahubung whatsapp mereka yang tertera di sana. Jika sobat ingin mengunjungi gerainya langsung pun juga boleh!

6. Frozen Food Oye

Alamat dan kontak: Jl. Kalipah Apo No.27, Karanganyar, Kec. Astanaanyar, Kota Bandung 40241 (0817 7941 5566)

Toko frozen food Bandung yang rajin memberikan beragam promosi menarik kepada konsumen, Frozen Food Oye adalah salah satu pilihan yang paling direkomendasikan di ibukota Jawa Barat ini.

Mulai dari karaage, bakso ikan, sosis sapi, nugget ayam, sayap ayam, dan sebagainya bisa sobat jumpai di sini.

Sobat bisa mengikuti mereka di akun @oyefrozen, serta berbelanja online di sana lewat Shopee dan Tokopedia. Jangan lupa untuk terus ikuti promo – promo yang mereka sediakan, ya!

7. Rumah Beku Raka

Alamat dan kontak: Jl. Purwakarta No. 161, Antapani Tengah, Kec. Antapani, Kota Bandung, Jawa Barat 40291 (WA: 08112202087)

Raka Frozen Food Bandung merupakan salah satu toko frozen food di Bandung terlengkap dan termurah yang ada di Bandung, tepatnya di Antapani. Toko yang satu ini menjual berbagai macam Frozen Food seperti daging, seafood, nugget, sosis, bakso, bumbu, saus, dll.

Raka Frozen Food memiliki divisi HORECA yang menjadi supplier ke hotel, restoran dan cafe. Toko yang satu ini juga memiliki reseller/member. Mereka juga menjual produk secara grosir dan eceran.

8. Roku Bento Frozen Food Bandung

Alamat dan kontak: Jl. Buton No.1, Kb. Pisang, Kec. Sumur Bandung, Kota Bandung 40112 (0817 0133 788)

Keunikan dari gerai yang satu ini adalah menyediakan berbagai macam frozen food dan sajian ala Jepang lainnya, di samping makanan beku yang umum di masyarakat.

Chicken karaage, orokudo isi bakso, rolade sapi, fish katsu, dan lain – lainnya bisa sobat temui di sini. Roku Bento juga tersedia di Tokopedia.

8. Trio Frozen Food

Alamat dan kontak: Jl. Raya Sayuran No.29, Cangkuang Kulon, Kec. Dayeuhkolot, Bandung 40239 (0857 2253 8000)

Mulai dari sosis, bakso, saus sambal, daging mentah, hingga meal ready to eat bisa sobat temui di gerai ini. Sobat juga bisa berbelanja di toko ini lewat situs Tokopedia, lho! Cukup ketikkan kata kunci “Trio Frozen Food” dan selamat berbelanja!

10. Cahaya Frozen Food dan Snack

Alamat dan kontak: Jl. Manglid No.17, Margahayu Selatan, Kec. Margahayu, Bandung 40226 (0858 4649 5709)

Toko yang terletak di kawasan Margahayu ini tidak hanya menyediakan berbagai macam frozen food, tetapi juga aneka makanan ringan. Dengan berbelanja di sini, sobat bisa menghabiskan waktu untuk memilih – milih frozen food dan snack yang disuka.

Penutup

Demikianlah artikel tentang 10 toko frozen food di Bandung yang murah dan lengkap pada tahun 2023.

Dengan adanya informasi mengenai toko-toko tersebut, diharapkan pembaca dapat lebih mudah dalam memenuhi kebutuhan makanan beku dan juga memperoleh produk yang berkualitas dengan harga yang terjangkau.

Semua toko yang telah disebutkan dalam artikel ini memiliki keunggulan dan keunikan masing-masing, sehingga pembaca dapat memilih toko yang paling sesuai dengan kebutuhan dan preferensi masing-masing.

Terlebih lagi, toko-toko tersebut juga menawarkan kemudahan belanja online melalui platform-platform terpercaya, sehingga lebih memudahkan bagi yang sibuk dan tidak memiliki waktu untuk berbelanja langsung di toko.

Semoga artikel ini bermanfaat bagi pembaca yang ingin membeli frozen food di Bandung dan selamat berbelanja!