10 Daftar Pilihan Toko Pertanian Favorit di Makassar: Solusi Agar Petani Menjadi Sukses

Toko pertanian memiliki peran yang sangat penting bagi petani. Mereka menyediakan berbagai bahan dan kebutuhan pertanian yang diperlukan oleh petani, mulai dari benih hingga mesin pertanian.

Hal ini membantu petani untuk sukses dan memiliki tanaman yang subur, dengan hasil panen yang berkualitas dan sehat.

Rekomendasi toko pertanian di Makassar membantu petani dalam memenuhi kebutuhan mereka akan bahan dan peralatan pertanian yang berkualitas.

Oleh karena itu, rekomendasi toko pertanian di Makassar ini menjadi solusi bagi petani yang ingin memiliki tanaman dan hasil panen yang sehat dan berkualitas.

Penjelasan lebih lengkap tentang toko pertanian ini bisa ditemukan di bawah ini.

10 Daftar Pilihan Toko Pertanian Favorit di Makassar

Berikut 10 daftar pilihan toko pertanian favorit di Makassar:

1. Cahaya Tani

Alamat: Jl. Veteran Utara No.126, Gaddong, Kec. Bontoala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Buka: 08.00–18.00 WITA (Senin sampai Sabtu. Minggu tutup)

No Telp: 0411 361 4458

Toko Cahaya Tani di Bontoala menjadi pilihan petani untuk memenuhi kebutuhan perlengkapan bercocok tanam. Mereka menyediakan berbagai jenis bibit tanaman, pupuk, alat semprot, dan peralatan lain yang lengkap.

Harga barang di toko ini lebih terjangkau dibandingkan dengan toko lain. Petani juga bisa melakukan pemesanan melalui telepon selain datang langsung ke toko. Pelayanan penjual yang ramah dan responsif juga menjadi daya tarik lain dari toko ini.

2. Tani Crop

Alamat: Jl. Parumpa Ruko Pasar Grosir Daya Modern (Pagodam) Blok AE1/10, Daya, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Buka: 08.30–17.00 WITA (Senin sampai Sabtu. Minggu tutup)

No Telp: 0821 9631 0613

Whatsapp: 0821 9631 0613

Toko Tani Crop adalah pilihan terbaik bagi Anda yang ingin memulai kebun hidroponik. Mereka menyediakan semua kebutuhan hidroponik, mulai dari bibit tanaman, pupuk, media tanam, hingga instalasi hidroponik.

Pilihan bibit tanaman sangat beragam, termasuk sawi, timun, terong, dan cabai, baik dalam kemasan pabrik atau hasil olahan mereka sendiri.

Selain itu, toko ini juga menjual sarana pertanian lain seperti pestisida, mesin dan alat, serta nutrisi tanaman dan ternak.

Kualitas produk mereka terjamin dan katalog produk dapat dilihat di akun IG @tanicropmakassar.

Toko ini mudah ditemukan di kompleks Pagodam Daya Makassar di tepi jalan Parumpa dan melayani transaksi online melalui Tokopedia dan Shopee.

3. Bibit Bunga

Alamat: Jl. Veteran Selatan No. 395, Mamajang Dalam, Kec. Mamajang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Buka: 08.00–17.00 WITA (Senin sampai Sabtu. Minggu tutup)

No Telp: 0813 4216 0833

Whatsapp: 0813 4216 0833

Toko Bibit Bunga didirikan pada tahun 2012 dan memberikan solusi bagi para pecinta tanaman. Toko ini menawarkan berbagai bibit sayuran, buah, tumbuhan obat, tanaman hias, dan peralatan dan perlengkapan pertanian baik untuk kebun konvensional, aquascape, maupun hidroponik.

Harga produk yang tersedia sangat terjangkau dan pelayanan yang diberikan sangat ramah dan membantu. Penjual di toko ini memiliki pengetahuan yang baik tentang kegiatan bercocok tanam dan akan membantu pelanggan dalam memilih produk.

Informasi mengenai produk yang tersedia dan informasi lainnya dapat ditemukan di situs resminya bibitbunga.com.

4. Sentra Tani

Alamat: Jl. Veteran Selatan No. 287, Mandala, Kec. Mamajang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Buka: 08.30–17.00 WITA (Senin sampai Sabtu. Minggu tutup)

No Telp: 0411 830 583

Whatsapp: 0816 260 583

Sentra Tani adalah solusi bagi petani di Makassar dalam mencari sarana dan prasarana pertanian. Toko ini menawarkan berbagai produk, mulai dari insektisida, pestisida, pupuk, bibit tanaman, dan peralatan pertanian lainnya. Pelayanan yang ramah dan komunikatif akan membuat pelanggan merasa nyaman.

Informasi tentang katalog produk dan toko online dapat ditemukan di platform marketplace Tokopedia dengan akun Sentra Tani MKS.

5. Tani Beru Pratama

Alamat: Jl. Veteran Selatan No. 439, Bonto Lebang, Kec. Mamajang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Buka: 08.00–17.00 WITA (Senin sampai Sabtu. Minggu tutup)

No Telp: 0411 874 271

Whatsapp: 0852 4073 3149, 0821 8731 0777

Tani Beru Pratama merupakan toko pertanian legendaris yang sudah berdiri sejak tahun 1985 dan memiliki stok barang terlengkap.

Produk yang dijual antara lain benih, pupuk cair dan padat, insektisida, fungisida, rodentisida, herbisida, dan sprayer.

Barang dijamin asli dan berkualitas, cocok untuk memenuhi kebutuhan usaha tani skala kecil hingga menengah. Toko ini juga melayani pembelian eceran dan grosir, serta harganya lebih murah dibandingkan tempat lain.

6. PT Rutan Makassar

Alamat: Jl. AP. Pettarani No.110, Bua Kana, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Buka: 09.00–17.00 WITA (Senin sampai Jumat. Sabtu dan Minggu tutup)

No Telp: 0411 452 051

Whatsapp: 0853 9990 0989, 0813 5557 6017

Cabang PT Rutan Makassar dikenal sebagai pusat segala alat dan mesin pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan, dan kelautan.

Kualitasnya teruji dan membantu petani meningkatkan peralatan mereka, menjadikannya modern. Produk yang dijual antara lain sprayer, traktor, combine, suku cadang, dan lainnya.

Pelayanannya responsif dan informatif. Informasi mengenai produk terbaru yang ditawarkan dapat dilihat di akun FB PT. Rutan Makassar.

7. Life Farm

Alamat: Jl. P. Diponegoro No. 79, Melayu, Kec. Wajo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Buka: 09.00–19.00 WITA (Setiap Hari)

No Telp: 0819 3391 5990, 0812 4245 5400

Whatsapp: 0819 3391 5990, 0812 4245 5400

Life Farm adalah mini market yang menyediakan berbagai kebutuhan tanam aquaponik, hidroponik dan teknik menanam lainnya, baik untuk skala rumah tangga maupun hobi dan industri.

Produk yang disediakan antara lain bibit tanaman, tubing, pot, gully trap, dan bioball. Peralatan pembuatan rumah kaca juga tersedia.

Harganya murah dan pilihannya banyak. Katalog produknya dapat dilihat di website mylifefarm.com. Toko online juga tersedia di marketplace Tokopedia dan Shopee.

8. Rejeki Tani

Alamat: Jl. Veteran Selatan No. 203B, Maricaya Selatan, Kec. Mamajang, Kota Makassar, Sulawesi Selata

Jam Buka: 08.00–18.00 WITA (Setiap Hari)

No Telp: 0411 873 479

Rejeki Tani menjual segala kebutuhan pertanian dan perkebunan lengkap dengan benih, pupuk, pestisida, herbisida, dan berbagai peralatan baik dalam jumlah besar maupun eceran.

Harganya cukup bersaing. Penjualnya ramah dan informatif dalam menjelaskan barang yang dibutuhkan.

9. UD Mitra Kassi Tani

Alamat: Jl. Tamangapa Raya 5 No. 31, Tamangapa, Kec. Manggala, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Buka: 06.30–16.30 WITA (Senin sampai Sabtu); 06.30–11.00 WITA (Minggu)

No Telp: 0813 5496 8045

Whatsapp: 0813 5496 8045

UD Mitra Kassi Tani berdiri pada tahun 2017 dan menjadi andalan kegiatan penanaman di pinggiran kota Makassar karena barangnya yang beragam.

Tersedia berbagai jenis pupuk, obat-obatan, bibit, planter bag, dan lainnya. Harganya bersahabat dan penjualnya informatif dan ramah dalam menjelaskan barang yang dibutuhkan.

Lokasinya strategis karena dekat dengan kawasan pertanian di pinggiran kota. Katalog produk dan pemesanan online dapat dilakukan dengan mengunjungi akun IG @tokotanikassi.

10. Hartani

Alamat: Jl. Veteran Selatan No. 68, Maricaya, Kec. Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan

Jam Buka: 08.00–17.00 WITA (Senin sampai Sabtu); 08.00–13.00 WITA (Minggu)

No Telp: 0411 851 937

Whatsapp: 0813 4244 5228

Kios Hartani sudah ada sejak tahun 1996 dan menyediakan kebutuhan pertanian yang berkualitas. Produk yang disediakan antara lain bibit, media tanam, pupuk, dan berbagai alat.

Harga terbilang bersahabat. Penjual responsif dalam menjawab pertanyaan dan mudah dimengerti.

Penutup

Itulah 1o toko pertanian favorit di Makassar yang dapat dijadikan mitra dalam pengembangan agribisnis. Toko ini menyediakan berbagai kebutuhan pertanian seperti bibit, pupuk, pestisida, herbisida, dan berbagai peralatan dengan harga bersahabat.

Penjualnya ramah, informatif, dan tanggap dalam menjawab pertanyaan. Lokasinya strategis, dekat dengan kawasan pertanian di pinggiran kota. Katalog dan pemesanan online tersedia untuk sebagian besar toko.