Setiap perusahaan pasti menginginkan sebuah performa yang tinggi dalam penjualan. Karena no sales no business, tak ada penjualan tak ada bisnis. Karena hal tersebut seluruh perusahaan di dunia berlomba untuk menjual lebih cepat dan lebih banyak. Termasuk hal yang dilakukan oleh beberapa perusahaan modern yaitu dengan mengadakan sebuah training sales marketing agar karyawan mereka terpacu dalam mencapai target.
Namun disisi lain tak banyak perusahaan yang mau mengeluarkan budget lebih untuk sekedar mengadakan sebuah training sales bagi karyawan mereka. Lalu apa sebenarnya manfaat pelatihan sales marketing bagi karyawan atau perusahaan.
Manfaat Training Sales bagi perusahaan atau karyawan
1. Remind Strategi Lama
Pasti setiap orang sales sudah memiliki strategi tersendiri dalam berjulan. Namun banyak juga orang sales yang karena alasan pembaharuan atau jurus baru justru mereka melupakan strategi lama yang sebenarnya sangat efektif. Dengan training sales ini diharapkan peserta atau salesman mampu mengingat dan mempraktikan lagi jurus lama yang sebenarnya sangat efektif dan memuaskan.
Motivator Indonesia seperti halnya dalam Bigbi Training juga sangat menekankan pentingnya kita mengolah strategi lama untuk kita gunakan dalam era baru. Karena beberapa bisnis justru tidak boleh terlalu adaptif jika memang market masih sangat menyukai pola lama. Seperti halnya anda memiliki bisnis toko bangunan, tetapi karena dalih pembaharuan maka semua penjualan anda full anda alihkan ke online. Maka hal yang demikian justru akan membuat penjualan anda semakin lesu karena tidak semua market cocok dengan pola baru.
2. Boosting Spirit
Kemudian yang kedua adalah dengan mengikuti training sales akan membuat mental, spirit, ataupun energi salesman anda kembali baru. Layaknya sebuah mesin bahwa manusia memiliki titik jenuh, frustasi, dan jalan ditempat. Sehingga melalui training sales ini diharapkan mampu membuat tim sales anda memiliki semangat atau gairah baru dalam mencapai target yang lebih signifikan.
3. Upgrade Strategi Baru
Selanjutnya adalah melalui pembicara yang kualified, maka bisa dipastikan tim sales anda akan memiliki insight strategi baru yang lebih moncer. Karena tidak bisa dipungkiri bahwa perkembangan behaviour pasar yang semakin hari semakin berubah. Maka dari itu perlu juga pendekatan baru yang lebih jitu untuk mengatasinya salah satunya adalah upgrading strategy melalui training sales.
Nah itu tadi adalah Manfaat Training Sales bagi perusahaan atau tim sales anda untuk hasil target yang jauh lebih memuaskan.
Salam Makjos,
Motivator Indonesia Network